Senin, 06 Oktober 2014

SAMSUNG d'light

SAMSUNG D'light

SAMSUNG d'light merupakan suatu store samsung, disana terdapat banyak produk-produk samsung yang belum di pasarkan, dapat dikatakan sebagai tempat pusat pameran samsung. samsung d'light dapat kita temui di daerah gangnam. kita dapat kesana dengan megguakan transportasi publik baik dengan bus maupun dengan kereta.

Gangnam


Samsung D'light

Di samsung d'light kita dapat melihat teknologi teknologi terbaru dari samsung, kita dapat mencoba beberapa produk2 samsung terbaru yang ada disana, dan tentunya kita harus bersiap mnunggu giliran dalam menggunakan produk-produk yang ada 

Galeri TAB dan SmartPhone Samsung


Galeri Kamera, Tab, Notebook, Smartphone


Salah satu teknologi touchscreen yang sedang dikembangkan yaitu  layar pada sistem touchscreen ini tembus pandang merupakan perkembangan teknologi yang sedang dikembangkan pada pameran di samsung d'light
Touchscreen tembus pandang

Pada layar didepan slah satu menu entry, seperti presentation, namun pada bagian dalam adalah pembuktian bahwa layar yang sedang di kembangkan samsung dapat tembus pandang. Selain Tab dan Smart phone samsung, kita dapat melihat kemajuan teknologi khususnya pada smart TV dengan teknologi terbaru samsung.disana kita dapat melihat perkembangan TV yang akan diluncurkan, muali dari smart TV, hingga TV dengan bentuk yang tidak biasa.

TV Samsung


TV Samsung

Untuk hiburan atau game yang disediakan di samsung d'light cukup menarik, kita hanya perlu berdiri di tepat di depan layar, kemudian visualisasi animasi akan menampilkan gerakan-gerakan animasi yang lucu dan menarik. Selain itu terdapat juga game susuan balok yang ditentuak ssunanaya pada tab samsung yang disediakan di bagian hiburan.

Game animasi samsung d'light


Game Susun Balok Via Tab


Bagian dalam gedung





Senin, 29 September 2014

ANSAN - KOREA SELATAN (Kampung Warga Indonesia di Korea)

ANSAN - KOREA SELATAN

Ansan merupakan sebuah kota di salah satu provinsi gyeonggi korea selatan. disana terdapat banyak macam-macam kuliner dari berbagai negara, khususnya makanan indonesia. untuk hari libur kerja terutama sabtu dan minggu biasanya para pekerja indonesia (TKI), mahasiswa, wisatawan indonesia berkumpul disini untuk bertemu saling berbincang bersama.

Stasiun Ansan

Untuk mencapai tempat ini kita dapat menggunakan transportasi kereta, bus, dan taxi. bagi para wisatawan indonesia yang berada di seoul ingin pergi bertemu dengan saudara yang sedang bekerja di korea selatan, disarankan bertemu di ansan karena tempat ini memiliki banyak restoran indonesia, dan kita dapat membeli bahan makanan asli indonesia, seperti kecap, rokok, mie instan, sirup, sabun, shampo, obat-obatan, dll.


Warung Kartini

Restoran Indonesia (warung sahabat)

Untuk wisatawan dari indonesia yang ingin membeli ponsel (HP) dengan harga murah, direkomendasikan datag ke ANSAN, karena ditempat ini terdapat banyak sentra ponsel baru maupun bekas, dan harga yang ditawarkan cukup menarik. bagi para wisatawan dari indonesia yang tidak bisa berbahasa korea tidak perlu hawatir, karena di tempat ini terdapat para penjual asli orang indonesia. mereka bekerja di sentra ponsel biasanya adalah mahasiswa yang sedang kerja paruh waktu. 

Sentra Ponsel

Di ansan terdapat pasar tradisional dimana kida dapat membeli kebutuhan dapur, seperti bawang, cabe, kembang kol, kangkung, buah2an, sepatu, koper, dan lain sebagainya.

Toko buah, Sepatu, pasar sayuran dll





Gyeonggi-do Korea Selatan


Gyeonggi-do merupakan suatu provinsi  di Korea Selatan. Ibu kota provinsi berada di Suwon. Provinsi ini terletak di bagian baratlaut. Salah satu kota yang berada di gyeonggi-do yaitu siheung-si dan ansan.  
siheung-si merupakan kota yang kotanya cukup tenang meskipun di kota tersebut terdapat banyak industri.  

Siheung-si

Siheung-si terdapat beberapa kampus dan kawasan insdustri juga terdapat restoran-restoran, tempat berbelanja seperti lotte mart, e-mart dan rumah sakit.

GTEC
Gyeonggi College of Science and Technology (GTEC) adalah salah satu Kampus yang berada di kota gyeonggi. Fasilitas yang terdapat pada kampus ini cukup memadai, dari segi teknologi maupun kurikulum yang diajarkan pada mahasiswanya.

Untuk kawasan industri yang terdapat di daerah gyeonggi terdapat di samping kampus GTEC dan politeknik korea. terdapat macam-macam industri, dimana terdapat industri lokal korea maupun industri asing. 

Pabrik Tali
Salah satu industri yang terdapat di gyeonggi yaitu pabrik tali untuk mengikat box kertas, dan lain sebagainya.